Pengertian Tulisan Feature, Ciri Tulisan Feature, dan Jenis Tulisan Feature
Pengertian Tulisan Feature, Ciri Tulisan Feature, dan Jenis Tulisan Feature - Pembelajaran kali ini universitasjurnaslistik.com akan membahas postingan artikel mengenai sebuah karya jurnalistik yaitu feature. Definisi atau pengertian dari feature merupakan salah satu jenis tulisan jurnalistik, selain berita (news) dan artikel opini (views).
Perbedaan Cara Menulis Feature dengan Berita dan Opini
Feature sering disebut juga sebagai “karang khas” menjadi “pilihan wajib” media mingguan, bulanan, apalagi tiga atau enam bulanan. Hal itu karena sifat dan gaya tulisan feature yang relatif “tidak akan pernah terasa basi” atau out of date. Dari makna asalnya (feature = “menampilkan” atau “menonjolkan”), tulisan feature menonjolkan unsur tertentu yang paling dalam sebuah peristiwa.Pengertian Feature
Feature adalah tulisan yang memadukan berita dan opini. Gaya penulisannya “bercerita” (to tell a story/story telling) seperti cerpen atau novel.![]() |
Menulis Tulisan Feature |
Baca juga: Pengertian Esai, Jenis Esai, dan Struktur EsaiBisa dikatakan, feature ini karya jurnalistik bergaya sastra, terutama dari aspek penggunaan bahasa, alur cerita, dan “dramatisasi”. Feature biasa menggunakan “kata-kata berona” (colorful words), mengabaikan karakter bahasa jurnalistik yang ringkas dan lugas (to the point).
Contoh, “menitikkan air mata” adalah khas feature (Bandingkan dengan kata “menangis” sebagai pilihan kata untuk berita). Pengertian praktisnya, feature adalah “cerpennya karya jurnalistik” atau “tulisan jurnalistik bergaya cerpen”.
Yang membedakan cerpen dan feature cuma satu, yaitu soal substansi atau isi cerita. Dalam cerpen, yang dikisahkannya cerita fiksi, khayalan, atau karangan (tidak faktual). Dalam feature, kisahnya “beneran”, kisah nyata (true story), atau faktual –benar-benar terjadi.
Ciri-ciri Tulisan Feature
Feature memiliki ciri khas mengandung human interest (hal-hal yang mengandung ketertarikan manusia) yang fokus pada orang-orang, tempat, dan peristiwa tertentu.Feature mengangkat sebuah topik secara mendalam (in depth), lebih dari sekadar memberitakan sebuah peristiwa, dengan memperkuat dan menjelaskan unsur yang paling menarik dan penting dari sebuah situasi atau peristiwa.
Tulisan feature mengisahkan sebuah kejadian secara rinci (detail), khususnya yang menyangkut aspek yang menyentuh emosi atau perasaan manusiawai (human touch).
Feature tidak dimaksudkan untuk melaporkan berita terbaru, melainkan sebuah pandangan mendalam pada sebuah subjek.
Berbeda dengan berita (news story) yang menggunakan gaya piramida terbalik (inverted pyramid), mengedepankan inti cerita atau menempatkan pokok masalah di paragraf pertama, feature lebih sering mengemukakan inti cerita di bagian tengah atau bahkan di akhir tulisan.
Feature lebih mengedepankan unsur “How” dan “Why” (proses, detail kejadian, dan latar belakang) peristiwa ketimbang unsur berita lainnya –“What”, “Who”, “When”, dan “Where”.
Jenis-jenis Tulisan Feature
Ada banyak jenis feature. Yang jelas, setiap tulisan yang tidak masuk kategori berita (laporan peristiwa) dan tidak pula disebut artikel opini (pendapat, pemikiran, atau analisis) bisa disebut feature.Jenis-jenis Feature Paling Populer
- Human Interest - membahas isu-isu melalui pengalaman orang lain;
- Profiles - tulisan tentang biografi ringkas seseorang;
- How -To - tips atau panduan;
- Historical Features - feature sejarah;
- Behind the Scenes - cerita di balik peristiwa; dan “catatan perjalanan”.
"Langkah Menulis Feature"
Sekian artikel Universitas Jurnalistik tentang Pengertian Tulisan Feature, Ciri Tulisan Feature, dan Jenis Tulisan Feature. Semoga bermanfaat.
Terima kasih, sangat membantu :)
BalasHapus